JUMAD Journal Management, Accounting, & Digital Business
Vol 1 No 5 (2023): JUMAD: October 2023

Pengaruh Lokasi, Harga, Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Pada Day Art Probolinggo

Enika Uswatun Hasanah (Universitas Panca Marga)
M Iskak Elly (Universitas Panca Marga)
Yayuk Indah Wahyuning Tyas (Universitas Panca Marga)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Day Art Probolinggo dengan tujuan untuk menguji pengaruh signifikan antara Lokasi (X1­), Harga (X2), dan Kualitas Produk (X3) terhadap Keputusan Pembelian Pada Day Art Probolinggo. Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen yang berkunjung dan melakukan pembelian kain batik pada Day Art Probolinggo. Sampel yang digunakan yaitu Sampling Isidental yang berjumlah 65 responden dengan menggunakan rumus Slovin. Data tersebut dianalisis menggunakan IBM SPSS 26 berupa uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi (R2) dan uji hipotesis. Berdasarkan uji hipotesis lokasi dengan nilai thitung (2,058) > ttabel (1,999), harga dengan nilai thitung (2,265) > ttabel (1,999), dan kualitas produk dengan nilai thitung (2,672) > ttabel (1,999). Variabel yang dominan adalah Kualitas Produk (X3) yaitu dengan nilai sebesar thitung (2,672) lebih besar dari variabel bebas lainnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jumad

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JUMAD: Journal Management, Accounting, & Digital Business has been published by Universitas Panca Marga. JUMAD is published six times a year, in February, April, June, August, October, December. JUMAD: Journal Management, Accounting, & Digital Business on issues relating to empirical investigations ...