Religi: Jurnal Studi Agama-agama
Vol. 20 No. 1 (2024): Vol. 20 No. 1 (2024) Pemikiran, Moderasi dan Isu Agama Kontemporer

Kesakralan Darah Menurut Saksi-Saksi Yehuwa; Analisa Hierofani Mircea Eliade

Maulana, Abdullah Muslich Rizal (Unknown)
Nuriz, M. Adib Fuadi (Unknown)
Rahmafani, Dhea (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Saksi-Saksi Yehuwa adalah sebuah gerakan anti-trinitarian yang tengah berkembang secara global dengan sejumlah doktrin teologis yang kontras dengan denominasi Kristen pada umumnya. Melihat Saksi-Saksi Yehuwa lebih dekat diperlukan untuk mewujudkan peta diskusi teologis yang lebih baik dalam Kristologi, penelitian ini bertujuan untuk menguraikan kesucian darah dalam pandangan Saksi-Saksi Yehuwa mengikuti skema Hierophany yang dirumuskan oleh Mircea Eliade (wafat 1986). Guna mencapai itu, penelitian ini menggunakan pendekatan antropologis dalam bentuk analisis wacana dan konten untuk menemukan inti pembahasan yang terkait dengan subjek. Penelitian ini menyimpulkan bahwa kesakralan darah dalam denominasi Saksi-Saksi Yehuwa dapat diklasifikasikan sebagai bagian dari Hierofani, mewujudkan manifestasi dari item suci dengan konteks teologis Saksi-Saksi Yehuwa ynag memaknai Kehidupan itu sendiri. Kedudukan Darah yang ditinggikan dalam Saksi-Saksi Yehuwa menyiratkan larangan pembunuhan dan konsumsi darah dalam bentuk apapun, termasuk perawatan medis melalui transfusi darah. Selain itu, Saksi-Saksi Yehuwa juga percaya bahwa darah Yesus yang tertumpah ketika ia mati mengarah pada kesucian darah, melambangkan penebusan umat manusia secara global.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Religi

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences

Description

Religi: Jurnal Studi Agama-Agama is an open access peer reviewed research journal published by Department of Religious Studies, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Religi: Jurnal Studi Agama-Agama is providing a platform for the researchers, academics, professional, practitioners and students to impart ...