Model pembelajaran kontekstual (contextual teacheing and learning (CTL) merupakan konsep belajar yang membantu guru mengaitkan antara materi yang diajarkan dengan situasi dunia nyata siswa dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengethauan yang dimilikinya dengan penerapannya dalam kehidupan mereka sebagai bahan pembelajarannya. Model pembelajaran ini akan berbasis project based learning dengan tujuan meningkatkan literasi etnografi. Tujuan dalam penelitian ini adalah model pembelajaran ini akan dapat meningkatkan dan mengembangkan situasi dan kondisi pembelajaran khususnya dalam materi Bahasa Indonesia yang berbasis literasi etnografi. Peningkatan dan pengembangan literasi etnografi dalam penelitian ini akan diajarkan sesuai dengan model pembelajaran kontekstual (CTL). Metode yang digunakan adalah penelitian Tindakan kelas dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Hasil yang ditemukan dalam penelitian ini adalah meningkatkan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran kontekstual berbasis project based learning untuk meningkatkan literasi etnografi.
Copyrights © 2023