Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Kemampuan siswa kelas 6 SD BIM dalam menggunakan kata keterangan Waktu “Like” dan “Mashang” dan menguraikan faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan tersebut. Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian menggunakan rancangan penelitian integratif, di mana metode penelitian deskriptif kuantitatif digabungkan dengan metode penelitian kualitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Simple Random Sampling yaitu 35 siswa Kelas 6 BIM dan subjek penelitian dengan teknik Purposive Sampling yaitu 3 siswa kelompok atas (nilai paling atas) dan 3 siswa kelompok bawah (nilai paling bawah). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan wawancara. Hasil analisis data menunjukkan kemampuan siswa Kelas 6 SD tergolong Cukup dengan nilai rata-rata 71. Nilai yang paling sering muncul (modus) adalah 70, nilai tengah (median) adalah 70 dan standar deviasi adalah 16. Di samping itu, terdapat 6 orang (17,2%) yang dikategorikan sangat tinggi, terdapat 2 orang (5,8%) yang dikategorikan tinggi, terdapat 13 orang (37,2%) yang dikategorikan cukup, terdapat 14 orang (40,1%) yang dikategorikan rendah. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan siswa BIM dalam memahami dan menggunakan kata keterangan waktu “like” dan “mashang” adalah faktor motivasi, faktor penyajian formal dan faktor lingkungan.
Copyrights © 2023