Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pengaruh model pembelajaran group investigation berbantuan media kontekstual terhadap motivasi, 2) Pengaruh model pembelajaran group investigation berbantuan media kontekstual terhadap hasil belajar, 3) pengaruh model pembelajaran group investigation berbantuan media kontekstual terhadap motivasi dan hasil belajar. Jenis peneltian ini adalah penelitian eksperimen semu. Populasi penelitian ini adalah seluruh kelas IV SD Gugus II Kecamatan Karangasem yang berjumlah 204 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan rendom sampling. Sampel penelitian ini untuk kelas eksperimen yaitu SD 4 Bugbug, SD 5 Bugbug, dan SD 4 Pertime. Sedangkan untuk kelas kontrol SD 1 Pertime, SD 5 Subagan, dan SD 6 Subagan. Desain penelitian yang digunakan yaitu post-test only non equivalent control group design. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan tes pilihan ganda. Data dianalisis dengan menggunakan Manova. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran group investigation berbantuan media kontekstual terhadap motivasi pada nilai sig. 0,000<0,05. (2) terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran group investigation berbantuan media kontekstual terhadap hasil belajar matematika pada sig. 0,004<0,05. (3) terdapat pengaruh secara simultan model group investigation berbantuan media kontekstual terhadap motivasi dan hasil belajar matematika pada nilai sig. 0,000<0,05
Copyrights © 2024