Enggang: Jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra, Seni, dan Budaya
Vol. 4 No. 2 (2024): Juni : ENGGANG: Jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra, Seni, dan Budaya

FILOSOFI “TRIASIH” PADA PENCIPTAAN DESAIN MOTIF BATIK YANG BERMAKNA HARAPAN

Ramadhani, Silvia (Unknown)
Aan Sudarwanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 May 2024

Abstract

Budaya Indonesia adalah budaya yang erat kaitannya dengan kesenian tradisional dengan khas yang unik dan berbeda-beda, meliputi wayang kulit, angklung, batik, pencak silat, dan lainnya. Semua budaya Indonesia ini telah diakui oleh UNESCO, salah satunya adalah batik. Batik merupakan identitas yang dapat dinikmati keindahan visualnya baik dari motif maupun warna yang digunakan. Batik sendiri memiliki makna yang berbeda-beda disetiap daerah. Dalam penelitian ini menggunakan metode yang melibatkan tiga tahap penciptaan karya seni yaitu eksplorasi, perencanaan, dan perwujudan. Motif batik yang dihasilkan dalam penelitian ini bernama "Triasih" yang memiliki makna Harapan. Motif dalam batik ini berkaitan dengan 3 budaya Indonesia yang menjadi motif utama yaitu wayang, keris, canting, dan beberapa motif pendukung, seperti tali penghubung, motif daun waru, motif ikat, motif tumpal, dan gunungan, serta isen-isen ceceg yang masing-masing motif memiliki makna filosofis yang beragam dan memiliki makna Harapan untuk kebudayaan yang ada di Indonesia.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

enggang

Publisher

Subject

Arts Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

FOCUS AND SCOPE Enggang adalah jurnal pendidikan, bahasa, sastra, seni, dan budaya. Enggang dipilih sebagai nama jurnal ini karena kehidupan masyarakat Kalimantan Tengah tidak jauh dari alam, termasuk kedekatannya pada burung yang bernama enggang. Burung enggang merupakan simbol kebesaran dan ...