Jurnal Lentera Pengabdian
Vol. 2 No. 01 (2024): Januari 2024

Meningkatkan Minat dan Kemampuan Menulis Teks Narasi Bahasa Inggris dengan Menggunakan Ilustrasi Gambar

Maharini, May Triranto (Unknown)
Sari, Anita (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2024

Abstract

Dalam mempelajari bahasa Inggris aspek menulis memiliki peranan penting untuk mengekspresikan pemikiran dan imajinasi bagi para remaja. Akan tetapi dalam menulis dalam bahasa Inggris para remaja mengalami kesulitan seperti tidak percaya diri dalam mengekspresikan pikiran ke dalam tulisan dan mengungkapkan ide secara tulisan serta kurangnya keberanian karena merasa takut salah menjadi faktor yang menghabat para remaja menggunakan bahasa Inggris dengan baik dalam menulis. Hal ini yang dirasakan oleh anak-anak di Yayasan Hubbu Ahmad Center yang berlokasi di Jl. H. Muad No. 27 A Kreo Larangan, Tangerang, Banten, Indonesia. Dalam proses pembelajarannya para remaja di yayasan ini mengalami kesulitan dalam menulis dan bercerita dalam bahasa Inggris. Selain itu minimnya minat menulis serta kurangnya pelatihan dan pembelajaran menulis narasi menjadi kendala para remaja di yayasan. Hal ini dikarenakan mereka mengalami kesulitan dalam menginterpetasikan isi cerita kedalam bahasa Inggris. Oleh sebab itu, tim Pengabdian kepada masyarakat (PKM) Universitas Pamulang (UNPAM) menawarkan solusi permasalahan berupa pengajaran menggunakan dengan membuat atau menggunakan media bergambar untuk menulis narasi atau cerita berbahasa Inggris dengan tema “Meningkatkan Minat dan Kemampuan Menulis Teks Narasi Bahasa Inggris dengan Menggunakan Ilustrasi Gambar”. Kegiatan ini dilaksanakan pada 10 sampai dengan 12 November 2023 di Yayasan setempat. Dari hasil kegiatan PKM pada siswa siswi remaja Yayasan Hubbu Ahmad Center. Melalui kegiatan ini terbukti ada peningkatan kemampuan para remaja di Yayasan tersebut dalam mengungkapkan ide dan minat mereka melalui tulisan berbahasa Inggris.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

lp

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Jurnal Lentera Pengabdian, diterbitkan oleh Lentera Ilmu Nusantara. Jurnal Lentera Pengabdian mewadahi publikasi hasil kegiatan Pengabdian Masyarakat dari berbagai macam disiplin ilmu yang dilaksanakan oleh Dosen-Dosen sebagai bentuk manifestasi Tri Darma Perguruan Tinggi. Jurnal Lentera Pengabdian ...