Studi ini mengeksplorasi hubungan antara niat, persepsi kontrol perilaku, dan dampak substansi niat dalam adopsi media sosial. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk melengkapi penelitian yang telah ada dan belum meneliti tentang penyelidikan peran media sosial milenial pola pembelian busana muslim melalui pengembangan teori planned behavior dengan menambahkan variabel kepatuhan syariah. Oleh karena itu studi ini berkontribusi terhadap literatur dengan berfokus pada hubungan antara kepatuhan syariah dengan adopsi media sosial dalam membeli busana muslim dan muslimah melalui mediasi niat dalam pengembangan TPB. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dalam pengumpulan data penelitian. Jenis populasi pada penelitian ini adalah finite population karena pada penelitian ini populasi yang digunakan dapat diketahui jumlahnya. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik Simple Random Sampling. Teknik ini merupakan pengambilan anggota sampel dari populasi yang dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi itu. Selanjutnya teknik analisis data yakni Mengiterpretasi hasil Uji Validitas dengan kriteria jika nilai faktor loadingnya berada di atas 0,5 maka dapat dinyatakan valid, Uji Realibilitas dengan kriteria jika nilai composite reliability berada di atas 0,7 maka dapat dinyatakan reliable, Uji SEM dengan kriteria jika nilai pengaruh variabel eksogen (X1 dan X2) dan variabel intevering (Y1) terhadap variabel endogennya (Y2) ≤ 0,05 maka dapat dinyatakan signifikan pengaruhnya. Hasil penelitian ini adalah: (1) Variabel kepatuhan syariah (X1) berpengaruh signifikan terhadap niat (Y1), (2) Variabel sikap (X2) berpengaruh signifikan terhadap adopsi media sosial (Y2), (3) Persepsi variabel kontrol perilaku (X4) berpengaruh signifikan terhadap niat (Y1), (4) Variabel kontrol perilaku (X4) berpengaruh signifikan terhadap adopsi media sosial (Y2), (5) Variabel niat (Y1) berpengaruh signifikan terhadap adopsi media sosial (Y2) Adopsi media sosial (Y2) mempunyai pengaruh yang signifikan, dan (6) kontrol perilaku yang dirasakan (X4) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap adopsi media sosial (Y2) melalui niat (Y1).
Copyrights © 2024