Jurmas Azam Insan Cendikia
Vol. 3 No. 2 (2024): Jurmas Azam Insan Cendikia

PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN MELALUI BUDIDAYA IKAN NILA BAGI GENERASI MUDA DI KOTA PEKANBARU

Sehani Sehani (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Desvi Emty (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Yantos Yantos (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Fatmawati Fatmawati (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2024

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang cara budidaya ikan nila bagi generasi muda di Kota Pekanbaru. Metode kegiatan pengabdian dilakukan dengan metode caramah dan praktek. Kegiatan dilaksanakan untuk para generasi muda yang memiliki minat untuk berwirausaha dalam bidang budidaya ikan nila. Kegiatan pengabdian dengan tema pelatihan kewirausahaan budidaya ikan nila bagi generasi muda di Kota Pekanbaru berjalan dengan lancar. Peserta pengabdian sangat antusias mengikuti kegiatan ini sehingga hasil pengabdian masyarakat sangat bermanfaat terutama bagi para peserta. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dapat memberikan pengalaman yang sangat berharga, memperkaya pengetahuan para generasi muda di Kota Pekanbaru mengenai budidaya ikan nila. Dengan keterampilan dan pengetahuan yang diperoleh dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, generasi muda tidak hanya siap untuk memulai usaha sendiri, tetapi juga memiliki keunggulan kompetitif dalam berbagai karier profesional.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

aic

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

JURMAS AIC Menerbitkan berdasarkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan berbagai pendekatan multi disiplin llmu yang dirangkup dalam sebuah hasil pengabdian masyarakat. Jurnal ini didirikan oleh Yayasan Azam Insan ...