Hikamatzu Journal of Multidisciplinary Research
Vol. 1 No. 1 (2024): science for life

Implementasi Teknologi dalam Pembelajaran untuk memberikan MotivasiĀ  Peserta Didik Kelas X di SMA Negeri 4 Palopo

Ahmad Riswandi (Unknown)
Salmilah (Unknown)
Tasdin Tahrim (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan dan menganalisis teknologi dalam pembelajaran untuk memberikan motivasi peserta didik kelas X di SMA Negeri 4 Palopo. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Data diperoleh dari wawancara, obseravasi dan dokumentasi. Hasil penelitin menunjukkan bahwa; pertama, bahan dan sumber pembelajaran dapat diakses melalui handphone sehingga teknologi sangat berpengaruh menciptakan pengalaman pembelajaran yang interaktif. Kedua, Penggunaan teknologi dalam pembelajaran kelas X berupa LCD, komputer, tab colorado (labolatorium virtual), RPP, PPT dan smart school (ruangan yang berbasis teknologi. Ketiga, Peluang implementasi teknologi dalam pembelajaran kelas X sangat membantu peserta didik dalam belajar dan mencari informasi dari berbagai sumber melaluiĀ  media ataupun pemanfaatan lingkungan sekitar. Sedangkan tantangan implementasi teknologi dalam pembelajaran kelas X ialah fokus peserta didik yang teralih ketika menggunakan handphone untuk mengakses sesuatu selain mata pelajaran pada saat pembelajaran berlangsung, Jaringan internet atau koneksi wifi yang terhambat, keterbatasan perangkat teknologi sepertiĀ  LCD, komputer dan tab, serta permasalahan kompetensi mengajar guru yang belum meningkat

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

hjm

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science

Description

The Hikamatzu Journal of Multidisciplinary Research stands as a beacon of intellectual exploration and collaboration, providing a scholarly platform for the intersection of diverse fields of study. Rooted in the pursuit of knowledge across a broad spectrum, this esteemed journal fosters a dynamic ...