Co-Value : Jurnal Ekonomi, Koperasi & Kewirausahaan
Vol. 14 No. 11 (2024): Co-Value: Jurnal Ekonomi, Koperasi & Kewirausahaan

Analisis Kompetensi Pengawas Koperasi Sebagai Auditor Internal dalam Mendeteksi Kecurangan (FRAUD)

Nur Indah Lestari (Universitas Koperasi Indonesia)
Ucu Nurwati (Universitas Koperasi Indonesia)
Toufiq Agung Pratomo Sugito Putra (Universitas Koperasi Indonesia)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2024

Abstract

Dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan jenis penelitian menggunakan penelitian deskriptif untuk selanjutnya dapat diambil kesimpulannya. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara bersama pengawas koperasi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) “KOKARDAN” Majalengka dapat diambil kesimpulan bahwa pendidikan dan pelatihan, pengetahuan dan keterampilan, serta pengalaman dapat memunjang kompetensi pengawas koperasi sebagai auditor internal dalam mendeteksi kecurangan (fraud). Pengawas memiliki kompetensi yang baik sebagai auditor internal. Karena pengawas mempunyai jenjang pendidikan dan pelatihan yang baik, pengalaman yang luas, pengetahuan dan keterampilan mengenai jatidiri koperasi, keterampilan untuk melakukan analisis dan evaluasi terhadap laporan keuangan, operasional, dan manajemen risiko koperasi. Selain itu, pengawas koperasi juga dapat mengidentifikasi dan menganalisis potensi kecurangan dan pelanggaran dalam koperasi

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

covalue

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Co-Value : Jurnal Ekonomi, Koperasi & Kewirausahaan [p-ISSN 2086-3306 | e-ISSN 2809-8862] merupakan jurnal ilmiah berbentuk penelitian dan dapat diakses secara terbuka. Jurnal ini diterbitkan tiga kali dalam setahun oleh Program Studi Manajemen Institut Manajemen Koperasi Indonesia ...