Industrial Research Workshop and National Seminar
Vol. 15 No. 1 (2024): Prosiding 15th Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS)

Sintesis Hidroksiapatit yang Meniru Apatit Biologis dari Cangkang Telur untuk Rekayasa Jaringan Tulang

Hanif P., Sulthan (Unknown)
F.N.M., M.Fadhil (Unknown)
D.H., Rani (Unknown)
K.H., Riski (Unknown)
J., Annissa (Unknown)
Novian H., Gita (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2024

Abstract

Biomaterial, terutama calcium phosphate (CaP), memainkan peran penting dalam aplikasi medis seperti implan tulang. Namun, produksi CaP di Indonesia masih terkendala oleh biaya tinggi dan ketergantungan pada impor. Penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan limbah cangkang telur sebagai sumber kalsium dalam sintesis CaP melalui metode presipitasi kimia dan kalsinasi. Cangkang telur, yang mengandung 94% kalsium karbonat, dikumpulkan, dicuci, dikalsinasi pada suhu 900°C selama 5 jam, kemudian dihaluskan dan diolah lebih lanjut dengan metode presipitasi kimia menggunakan H3PO4 yang kemudian dibagi menjadi tanpa kalsinasi kembali dan kalsinasi kembali pada suhu 900°C selama 5 jam. Karakterisasi hasil sintesis dilakukan menggunakan Scanning Electron Microscope (SEM) dan Energy Dispersive X-ray Spectroscopy (EDS). Suhu kalsinasi 900 ℃ menunjukkan CaP yang disintesis memiliki struktur aglomerat tidak beraturan dengan ukuran berkisar antara 3 hingga 6 μm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hidroksiapatit kristalin dengan rasio Ca/P 1,67 dapat disintesis dari cangkang telur, menjadikan limbah cangkang telur sebagai sumber bahan baku yang potensial untuk produksi biomaterial di Indonesia.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Other

Description

Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS) adalah forum diseminasi hasil-hasil penelitian sains terapan yang dilakukan setiap tahun di Politeknik Negeri Bandung. Forum ini merupakan ajang untuk saling bertukar informasi, pengetahuan, dan pengalaman antara pihak praktisi industri, ...