Nabi Muhammad merupakan contoh teladan yang baik bagi manusia dalam segala hal, terutama dalam pendidikan. Diyakini, ketika menyampaikan pesan dan agama kepada para sahabatnya, rasulullah menggunakan strategi-strategi pendidikan yang sepatutnya kita terapkan pada masa sekarang. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan strategi pendidikan rasul dan kontekstualisasinya melalui teks hadis dalam kitab At-Tibyan Fii Aadaabi Hamalatil Qur’an. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Data penelitian berupa hadis-hadis tarbawi dengan sumber data berupa kitab At-Tibyan Fii Adabi Hamalatil Qur’an karya Imam an-Nawawi. Hasil penelitian menunjukkan bahwasanya terdapat 4 jenis strategi pendidikan yang berhasil ditemukan peneliti dalam kitab At-Tibyan Fii Adabi Hamalatil Qur’an, yaitu; (1) strategi perumpamaan, ditemukan dalam 3 hadis, (2) strategi pertanyaan yang menimbulkan perenungan, ditemukan dalam 1 hadis, (3) strategi pemberian motivasi, ditemukan dalam 1 hadis, (4) strategi pemberian penguatan, ditemukan dalam 1 hadis. Kontekstualisasi strategi pendidikan dalam hadis tersebut menunjukkan bahwa strategi pendidikan rasul patut untuk diterapkan dalam pembelajaran masa sekarang. Strategi perumpamaan cocok digunakan dalam konteks menasihati seseorang. Strategi pertanyaan yang menimbulkan perenungan cocok digunakan untuk menyalahkan jawaban peserta didik dihadapan peserta didik lainnya, menegur, dan memerintah peserta didik. Sedangkan strategi pemberian motivasi dan penguatan cocok untuk menumbuhkan rasa semangat belajar dalam diri peserta didik.
Copyrights © 2024