SMKN Bikomi Selatan akan melakukan kegiatan magang, sehingga membutuhkan pelatihan etika magang. Dalam hal ini tim Pengabdi menyediakan materi etika magang yang diperlukan oleh SMKN Bikomi Selatan. Pengabdian ini dilakukan dengan pemaparan materi dan pemberian kuesioner untuk melihat kepuasan peserta terhadap materi yang diberikan. Hasil yang diperoleh melalui kegiatan etika magang menunjukkan peserta merasa puas dengan kegiatan pengabdian etika magang yang diberikan oleh tim pengabdi. Hal ini ditunjukkan dengan survei kepuasan terhadap materi yang diberikan mencapai 48,81.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024