Jurnal Pengabdian Farmasi Malahayati (JPFM)
Vol 7, No 1 (2024)

IMPLEMENTASI MANFAAT HAND SANITIZER DI SDN 2 GADINGREJO UTARA KABUPATEN PRINGSEWU

Nofita, Nofita (Unknown)
Aulia, Maharani Riska (Unknown)
Dewi, Rizqya Salma (Unknown)
Putri, Salma Gustia (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2024

Abstract

Hand sanitizer merupakan inovasi pembersih tangan tanpa air yang mengandung zat antiseptik digunakan untuk membersihkan tangan. Saat ini, hand sanitizer telah menjadi bagian penting dari upaya pencegahan virus, penggunaannya juga dapat memberikan manfaat dalam mencegah penyebaran penyakit lain di lingkungan sekolah dasar. Berdasarkan informasi yang didapatkan, pengetahuan sebagian besar siswa/siswi atapun warga sekolah di SD Negeri 2 Gadingrejo Utara tentang pentingnya penggunaan hand sanitizer masih minim. Tujuan dari penyuluhan ini adalah untuk meningkatkan kesehatan dan kebersihan siswa, guru, dan staf sekolah, serta menghambat penyebaran virus. Metode penyampaian materi pada kegiatan ini dalam bentuk ceramah, diskusi, dan tanya jawab. Hasil kegiatan diperoleh bahwa penyuluhan penyuluhan terkait manfaat penggunaan hand sanitizer sangat bermanfaat bagi siswa/siswi kelas 4 dan 5 di SDN 2 Gadingrejo Utara. Dengan adanya kegiatan penyuluhan ini, dapat meningkatkan pengetahuan mengenai manfaat penggunaan hand sanitizer supaya terhindar penyakit yang disebabkan oleh virus.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pengabdianfarmasi

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Farmasi Malahayati (JPFM) merupakan kumpulan hasil pengabdian masyarakat dan ulasan (review) yang dilakukan oleh dosen baik secara pribadi maupun bekerja sama dengan mahasiswa atau pihak lainnya di bidang kefarmasian dan kesehatan serta keilmuan lain terkait. Hasil pengabdian yang ...