Jurnal Jeumpa
Vol 11 No 2 (2024): Jurnal Jeumpa

Peningkatan Kecerdasan Visual-Spasial dengan Menggunakan Lembar Kerja Siswa Berbasis Multiple Intellengences pada Pembelajaran IPA

Faradilla, Meriza (Unknown)
Rizal, Khairul (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan lembar kerja siswa (LKS) berbasis multiple intellengences dalam meningkatkan kecerdasan visual-spasial pada pembelajaran IPA. Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 1 Sawang. Metode penelitian ini berupa kuasi eksperimen dengan nonequivalent pretest-posttest control group design. Pengambilan sampel dilakukan secara pusposive serta pretest dan posttest digunakan untuk mengumpulkan data kecerdasan visual-spasial setelah menggunakan LKS berbasis multiple intellengences. Data dianalisis dengan menggunakan uji-t untuk memperoleh nilai N-gain kecerdasan visual-spasial antara kedua kelas. Hasil analisis data menunjukkan bahwa data berdistribusi normal dan homogen dengan perolehan t-hitung>t-tabel (5.82>2.010) yang artinya terjadi perbedaan kecerdasan visual-spasial yang signifikan antara kedua kelas. N-gain rata-rata kecerdasan visual-spasial kedua kelas termasuk dalam kategori sedang, eksperimen sebesar 0.637 (63.7%) dan kelas kontrol sebesar 0.487 (48.7%). Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa penerapan LKS berbasis multiple intellegences dapat meningkatkan kecerdasan visual-spasial siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jempa

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Environmental Science Immunology & microbiology

Description

Jurnal Jeumpa merupakan artikel kajian bidang biologi baik yang bersifat Pendidikan Biologi dan Biologi Sains, yang diterbitkan secara berkala dua kali setiap tahun pada bulan Januari dan juni dengan 10 artikel/Nomor atau 20 artikel/Volume oleh Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas ...