Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran aktif berorganisasi dalam meningkatkan keterampilan mahasiswa, dengan mengambil perspektif akademik menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode survei. Subjek penelitian melibatkan 33 mahasiswa yang secara aktif terlibat dalam organisasi kemahasiswaan. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket Skala Likert yang terdiri dari 20 soal. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji-t, dengan hasil menunjukkan nilai t sebesar 2.710 dan nilai sig sebesar 0.027. Hasil penelitian ini memberikan indikasi adanya perbedaan yang signifikan dalam perkembangan keterampilan mahasiswa yang terlibat aktif dalam organisasi kemahasiswaan. Temuan ini menunjukkan bahwa peran aktif dalam organisasi kemahasiswaan memiliki dampak positif terhadap peningkatan keterampilan mahasiswa, khususnya dalam konteks akademik.Abstract: The aim of this research is to analyze the active role of organizational involvement in enhancing students' skills, taking an academic perspective using a quantitative approach and survey methods. The research subjects involved 33 students actively engaged in student organizations. The research instrument used was a Likert Scale questionnaire consisting of 20 questions. Data analysis was conducted using the t-test, with the results showing a t-value of 2.710 and a sig value of 0.027. The findings of this research indicate a significant difference in the development of skills among students actively involved in student organizations. These results suggest that active involvement in student organizations has a positive impact on enhancing students' skills, particularly in the academic context.
Copyrights © 2023