Jurnal Ulul Albab
Vol 28, No 1 (2024): Januari

Eksplorasi Persepsi Siswa Terhadap Keberhasilan Pengajaran Matematika Melalui Teknologi: Perspektif Pelajar di Sekolah

Sahara, Ani (Unknown)
Syaharuddin, Syaharuddin (Unknown)
Aini, Kuratul (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 May 2024

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi persepsi siswa terhadap keberhasilan pengajaran matematika melalui teknologi di lingkungan sekolah, dengan fokus pada perspektif pelajar di Sekolah Menengah. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan survei. Subjek penelitian terdiri dari 34 siswa Sekolah Menengah dengan 8 siswa dari SMP dan 26 siswa dari SMA. Instrumen yang digunakan adalah angket dengan Skala Likert yang terdiri dari 15 item pertanyaan. Analisis data dilakukan menggunakan uji-t untuk mengevaluasi apakah ada perbedaan signifikan dalam persepsi siswa antara dua kelompok sampel. Hasil analisis data menunjukkan nilai t-test sebesar -0.258 dengan signifikansi (Sig.) sebesar 0.402. Interpretasi dari hasil tersebut mengindikasikan bahwa perlakuan atau intervensi yang diterapkan tidak memiliki dampak yang signifikan terhadap persepsi siswa terhadap keberhasilan pengajaran matematika melalui teknologi. Temuan ini menggarisbawahi pentingnya pemahaman lebih lanjut tentang faktor-faktor yang memengaruhi persepsi siswa terhadap penggunaan teknologi dalam pembelajaran matematika. Penelitian ini memberikan sumbangan penting dalam konteks pengembangan strategi pembelajaran matematika yang lebih efektif dan adaptif di masa depan.Abstract: The aim of this research is to explore students' perceptions of the effectiveness of teaching mathematics through technology in the school environment, focusing on the perspective of secondary school students. The research methodology employed is quantitative, utilizing a survey approach. The research subjects consist of 34 secondary school students, comprising 8 students from junior high school and 26 students from senior high school. The instrument used is a questionnaire with a Likert Scale consisting of 15 items. Data analysis was conducted using the t-test to evaluate whether there was a significant difference in students' perceptions between the two sample groups. The results of the data analysis show a t-test value of -0.258 with a significance level (Sig.) of 0.402. Interpretation of these results indicates that the treatment or intervention applied does not have a significant impact on students' perceptions of the effectiveness of teaching mathematics through technology. These findings underscore the importance of further understanding the factors influencing students' perceptions of the use of technology in mathematics learning. This research provides a significant contribution to the development of more effective and adaptive mathematics learning strategies in the future context.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JUA

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences Other

Description

Jurnal Ulul Albab merupakan jurnal yang memuat karya tulis berupa penelitian maupun pengembangan keilmuan pada bidang ilmu-ilmu Sains, ilmu-ilmu sosial dan Humaniora berupa hasil penelitian, studi kepustakaan maupun tulisan ilmiah ...