Dinamika Governance : Jurnal Ilmu Administrasi Negara
Vol 14, No 1 (2024): Dinamika Governance - APRIL

MANAJEMEN PELAYANAN SEKOLAH DASAR BERBASIS DIGITAL

Abdurahman, Abdurahman (Universitas Madura)
Syahroni, Abd Wahab (Universitas Madura)
Ma'mun, Sukron (Universitas Madura)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2024

Abstract

Penggunan teknologi dalam manajemen kehadiran murid di sekolah dasar sangatlah penting, karena wali murid dapat dengan mudah mengetahui apakah anaknya sudah sampai di sekolah atau belum, apakah anaknya sudah pulang dari sekolah atau belum, secara online dan realtime. Tidak hanya itu, jika sekolah telah memiliki aplikasi yang dapat menghubungkan murid, wali murid dan sekolah maka sekolah juga dapat dengan mudah menerima saran dan masukan dari wali murid melalui aplikasi tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan aplikasi dengan fitur aplikasi kehadiran dan kepulangan murid sekolah dasar negeri galis 1 berbasis QRCode serta fitur komentar dan saran dari wali murid kepada pihak sekolah. Metode prototipe digunakan dalam pengembangan aplikasi ini. Aplikasi telah diuji dengan metode blackbox dan semua fitur telah bekerja dengan baik dan dapat diimplementasikan di sekolah sehingga dapat membangun budaya digital di lingkungan sekolah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jdg

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal DINAMIKA GOVERMANCE (JDG) diterbitkan oleh Program Studi Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur. Jurnal ini menyajikan hasil penelitian dan artikel mengenai Manajemen dan Kebijakan Publik, Pemerintahan, dan ...