Jurnal Sarjana Ilmu Budaya
Vol. 4 No. 01 (2024): Jurnal Sarjana Ilmu Budaya

Konflik Dalam Film Series “Al-Qafash” Karya Bader Al-Jazzaf Dan Muhammad Al-Anzi (Tinjauan Intrinsik)

Hikmah, Nurul (Unknown)
Haeriyyah, Haeriyyah (Unknown)
Nur, Mujadilah (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) Mengidentifikasi jenis konflik yang terjadi dalam film series “Al-Qafash” dengan menggunakan tinjauan intrinsik (2) Mendeskripsikan faktor yang menyebabkan terjadinya konflik dalam film series “Al-Qafash”, (3) Menganalisis konflik yang menyebabkan terjadinya klimaks dalam film series “Al-Qafash” Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian pustaka (library research). Data dalam penelitian ini berupa data audio (berupa dialog) dan data visual dalam film “Al-Qafash” karya Bader Al-Jazzaf dan Muhammad Al-Anzi . Sumber data penelitian ini adalah film “Al-Qafash” karya oleh Bader Al-Jazzaf dan Muhammad Al-Anzi . Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik simak dan catat. Metode dan teknik analisis data menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Jenis-jenis konflik yang terdapat dalam film Al-Qafash terdiri dari konflik internal yang terjadi dalam diri tokoh (konflik batin) dan konflik eksternal yang terjadi antar individu seperti konflik antara Rawan dan Zaid, Ibu Rawan dan Zaid, Ayah dan Ibu Rawan, Lamia dan Hanan, Lamia dan Dr. Nasser serta Dr. Nasser dan Hanan (2) Penyebab terjadinya konflik dalam film Al-Qafash yaitu; perbedaan antar individu karena adanya perbedaan keinginan dan sikap yang tidak ada mau mengalah satu sama lain, perbedaan kebudayaan yaitu perbedaan yang terjadi di keluarga Zaid dan Rawan, dan perbedaan kepentingan yaitu perbedaan ekonomi antara Zaid dan Saqr. (3) Konflik yang menyebabkan terjadinya klimaks pada kisah Rawan dan Zaid yaitu dimana ibunya Rawan yang terus membandingkan dua menantunya dalam segala hal, seperti membandingkan kehidupan rumah tangga Rawan dengan adiknya yang lebih stabil secara ekonomi. Begitu pula klimaks ini muncul ketika Lamia dan Dr. Nasser bertengkar karena tidak ada kepastian hubungan yang serius diberikan oleh Dr. Nasser kepada Lamia, sehingga Lamia memilih pergi dari kehidupan Dr. Nasser. Kata Kunci: Konflik, Unsur Intrinsik, Al-Qafas.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jsbsk

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

The aim of Jurnal Sarjana Ilmu Budaya is to provide a venue for academicians, researchers, and practitioners for publishing original research articles or review articles. The scope of the articles published in this journal deal with a broad range of topics, including: Language Literature Culture ...