Brand experience menggambarkan interaksi individu dengan sebuah merek, termasuk dalam konteks kemasjidan di Masjid Nurul Iman Taman Dika, Sidoarjo. Tujuan Penelitian ini untuk meneksplorasi strategi dakwah pada Masjid Perumaha melalui Brand experience Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif studi kasus dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan empat dimensi Brand experience pada masjid tersebut: Sensorial, Emotional, Intellectual, dan Behavioral. Pengalaman Sensorial Experience ditingkatkan oleh fasilitas yang nyaman dan lengkap serta kehadiran imam dengan suara merdu dan program pembelajaran tahsin Al-Quran. Aspek Emotional Experience dipenuhi oleh nuansa kekeluargaan dan keramahan pengurus masjid yang memberikan rasa kebahagiaan dan penerimaan yang kuat. Sementara itu, Intellectual Experience diperkaya oleh peluang belajar di masjid, termasuk kehadiran penceramah nasional dan imam yang hafal Al-Quran, yang meningkatkan pemahaman keislaman secara teoritis dan praktis. Terakhir, Behavioral Experience menunjukkan bahwa jamaah termotivasi untuk aktif berjamaah dan berpartisipasi dalam kegiatan sosial seperti mendukung yatim dan duafa serta kegiatan kerja bakti.
Copyrights © 2024