Jurnal Andragogi Pedagogi dan Pemberdayaan Masyarakat
Vol 1, No 5 (2023): Jurnal JAPPA

PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP FENOMENA SIBLING RIVALRY PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK A

Ayuningtyas, Dwi Sheila (Unknown)
Gaffar, Fatmawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2023

Abstract

Peran orangtua dalam kehidupan anak, dapat menjadi acuan anak dalam menghadapi masalah-masalahnya di masa yang akan datang. Salah satu masalah yang dihadapi adalah adanya kehadiran saudara kandung dalam Keluarga. Keluarga yang memiliki anak lebih dari satu dapat menimbulkan terjadinya sibling rivalry. Perilaku sibling rivalry cenderung merusak hubungan yang terjalin antar saudara kandung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) pola asuh orang tua peserta didik usia 5-6 tahun di TK A, (2) tingkat sibling rivalry peserta didik usia 5-6 tahun di TK A, (3) pengaruh pola asuh terhadap sibling rivalry pada peserta didik usia 5-6 tahun di TK A. Penelitian ini menggunakan metodologi kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian meliputi wawancara dan kuesioner dengan pengukuran variabel yang berbentuk skala. Penelitian dilakukan dengan menggunakan sampel sebanyak 41 responden dengan hasil penelitian menunjukkan bahwa pola asuh demokratis dan pada pola asuh permisif tidak berpengaruh pada sibling rivalry. Sedangkan pada pola asuh otoriter memiliki berpengaruh pada sibling rivalry.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jappa

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal ini terkait dengan: 1. Pendidikan keaksaraan 2. Pendidikan kesetaraan 3. Pendidikan informal 4. Pendidikan life skill 5. Pemberdayaan masyarakat 6. Kesejahteraan ...