E-Jurnal Medika Udayana
Vol 13 No 8 (2024): E-Jurnal Medika Udayana

PREVALENSI DAN GAMBARAN KLINIS DIARE PADA BALITA TAHUN 2019-2021 DI PUSKESMAS PAUH DAN PUSKESMAS LUBUK BUAYA

Violeta, Vonny (Unknown)
Jurnalis, Yusri Dianne (Unknown)
Darwin, Eryati (Unknown)
Afdal, . (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2024

Abstract

Pendahuluan : Diare merupakan penyebab kedua tertinggi kematian pada anak di bawah usia 5 tahun di Indonesia. Puskesmas Pauh dan Puskesmas Lubuk Buaya merupakan puskesmas tiga tertinggi angka kejadian diare pada balita di Kota Padang serta salah satu penyebab kematian balita tertinggi akibat diare sejak tahun 2018 sampai 2021. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi dan gambaran klinis diare balita di Puskesmas Pauh dan Puskesmas Lubuk Buaya tahun 2019-2021. Metode : Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif retrospektif dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Simple Random Sampling dengan memperhatikan kriteria inklusi dan eksklusi. Sampel penelitian berjumlah 218 balita dengan menggunakan data rekam medis pasien tahun 2019-2021. Hasil penelitian : Hasil penelitian ini menunjukan prevalensi kejadian diare tertinggi di Puskesmas Pauh terjadi pada tahun 2019 (6,82%) dan Puskesmas Lubuk Buaya tahun 2019 (7,74%). Rerata usia balita adalah 22,79±13,89 bulan dengan jenis kelamin terbanyak laki-laki (56,4%) dibandingkan perempuan (43,6%). Kesimpulan : Gambaran klinis yang paling banyak ditemukan dari 218 pasien yaitu demam (57,3%), diikuti dengan muntah (44,5%). Sebagian besar pasien berstatus gizi baik (67,4%), pasien dengan lama sakit 1 hari (48,6%), feses berlendir (7,8%), dan masih ditemukan pasien dengan dehidrasi ringan (1,8%) dan dehidrasi sedang (1,4%).

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

eum

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology

Description

Majalah ilmiah E-Jurnal Medika Udayana menerima naskah dari mahasiswa PSPD FK UNUD, baik berupa karangan asli atau laporan penelitian, ikhtisar pustaka, laporan kasus, maupun surat-surat untuk redaksi. Naskah yang dikirimkan untuk majalah ilmiah E-Jurnal Medika Udayana adalah naskah belum pernah ...