Open Access Jakarta Journal of Health Sciences (OAJJHS)
Vol 3 No 4 (2024): Open Acces Jakarta Journal of Health Sciences

Terapi Kelompok Pendukung untuk Meningkatkan Kepatuhan Pengobatan Antiretroviral pada Pasien HIV/AIDS: Support Group Therapy to Improve Adherence to Antiretroviral Treatment in HIV/AIDS Patients

Setiawati, Yulis (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

Latar Belakang: HIV/AIDS masih merupakan masalah utama kesehatan masyarakat global pada saat ini. Ketidakpatuhan terhadap Antiretroviral (ARV) merupakan salah satu kendala yang dapat berdampak buruk pada kesehatan pasien HIV/AIDS. Tujuan: Untuk mengetahui sejauh mana pengaruh terapi kelompok pendukung terhadap kepatuhan pengobatan antiretroviral pada pasien HIV/AIDS. Metode: Desain penelitian ini menggunakan pre and post-test nonequivalent control group dengan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 30 sampel yaitu 15 sampel kelompok perlakuan dan 15 sampel kelompok kontrol. Instrumen yang digunakan adalah Satuan Acara Kegiatan (SAK) dan Morisky Green Levine Test. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis univariat dan analisis bivariat dimana dilakukan uji normalitas data dengan uji Shapiro Wilk. Selanjutnya melakukan uji homogenitas data yang diuji adalah data post-test dari kedua kelompok. Selanjutnya peneliti menggunakan Uji Mann Withney apabila data yang ada tidak homogen. Hasil: Penelitian yang dianalisis menggunakan uji Mann Whitney menunjukkan adanya perbedaan kepatuhan pengobatan antiretroviral antara kelompok perlakuan yang dilakukan terapi kelompok pendukung dengan kelompok kontrol yang tidak dilakukan terapi kelompok pendukung dimana nilai Asymp. Sig. (2-tailed): 0,002 < 0,05. Kesimpulan: Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh terapi kelompok pendukung terhadap kepatuhan pengobatan antiretroviral pada pasien HIV/AIDS di PKJN RSJ dr. H. Marzoeki Mahdi Bogor tahun 2023.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

oajjhs

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Open Access Jakarta Journals of Health Science accepts related writings: surgical medical nursing, Emergency nursing, mental nursing, maternity nursing and children, community nursing, family and elderly nursing management. we are also accepts all writings with various disciplines of science with ...