Indonesian Journal of Innovation Multidisipliner Research
Vol. 2 No. 3 (2024): September

Pengaruh Infinite Mindset Melalui Keputusan Jangka Panjang dan Adaptabilitas Terhadap Sustainable Business Kedai Kopi

Aulia, Muhammad Reza (Unknown)
Nasution, Anisah (Unknown)
Rahmah, Junita (Unknown)
Fuqara, Fantashir Awwal (Unknown)
Fadhiela, Keumala (Unknown)
Suhendra, Alfis (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Dalam era globalisasi dan digitalisasi, adaptabilitas juga menjadi kunci untuk menjaga keberlanjutan usaha kedai kopi. Berdasarkan pra penelitian  yang telah dilakukan di lapangan, terdapat beberapa kedai kopi yang tutup yang disebabkan oleh berbagai faktor. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk melihat pengaruh pola pikir tidak terbatas melalui keputusan jangka panjang dan adaptabilitas terhadap sustainable business. Penelitian ini akan dilakukan di Kabupaten Aceh Barat mulai dari bulan Desember  2023 sampai dengan bulan Januari 2023. Pemilihan lokasi dipilih secara sengaja (purposive). Hal ini dikarenakan Kabupaten Aceh Barat merupakan daerah yang memiliki potensi yang tinggi usaha kedai kopi. Data yang digunakan pada penelitian ini hanya menggunakan data primer. Data primer adalah data yang diperoleh langsung oleh peneliti kepada objek penelitian yang dituju, dalam penelitian ini, data primer diperoleh dari hasil wawancara menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan Partial Least Squer (PLS) karena dapat menganalisa pengaruh langsung atau tidak langsung. Partial Least Squares (PLS) adalah sebuah metode analisis statistik yang digunakan dalam analisis persamaan struktural (SEM). Infinite mindset, adaptabilitas, dan keputusan jangka panjang memiliki dampak positif dan signifikan terhadap keberlanjutan usaha kedai kopi. Temuan ini menyoroti pentingnya sikap mental yang terbuka terhadap inovasi, kemampuan untuk beradaptasi dengan perubahan lingkungan, dan pengambilan keputusan strategis yang berkelanjutan dalam mendukung kesuksesan bisnis di industri kopi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ijim

Publisher

Subject

Religion Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Indonesian Journal of Innovation Multidisipliner Research adalah jurnal yang menerbitkan artikel penelitian yang mencangkup multidisiplin, yang meliputi : Humaniora dan ilmu sosial, ilmu politik kontemporer, ilmu pendidikan, ilmu agama dan filsafat, ilmu teknik, bisnis dan ekonomi, Koperasi, ...