Dalam pelaksanaan Kurikulum Merdeka, peningkatan kemampuan membaca menjadi salah satu fokus utama. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mendapatkan pemahaman tentang korelasi mengenai minat baca dengan kemampuan membaca pemahaman siswa kelas IV di SDN 13 Marga Mulya. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan teknik korelasional. Penelitian ini menggunakan sampel yakni seluruh siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri 13 Marga Mulya yaitu 28 siswa. Alat ukur yang digunakan pada penelitian ini yaitu lembar angket minat baca siswa dan tes kemampuan membaca pemahaman. Hasil temuan penelitian menunjukan bahwasanya terdapat atau ada hubungan (korelasi) antara minat baca dengan kemampuan membaca pemahaman. Diperoleh koefisien korelasi (r) sebesar 0,504 yang maknanya memiliki hubungan yang sedang berdasarkan tingkat korelasi. Minat baca cukup berperan mempengaruhi kemampuan membaca pemahaman dengan andil sebesar 25%. Sementara 75% dipengaruhi oleh aspek lainnya. Implikasi penelitian ini menggambarkan bahwa perlu adanya upaya untuk mengoptimalkan minat baca siswa supaya dapat berakibat positif pada kemampuan memahami bacaan
Copyrights © 2024