Jurnal Peternakan Tropika
Vol 12 No 1 (2024): Vol. 12 No. 1 Tahun 2024

KANDUNGAN NUTRIEN DARI BIOSUPLEMEN MENGGUNAKAN BIOKATALIS BAKTERI LIGNOSELULOLITIK

S. P., Ginting (Unknown)
Mudita, I M. (Unknown)
Cakra, I G. L. O. (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan nutrien dari biosuplemen yang diproduksi menggunakan biokatalis bakteri lignoselulolitik asal cairan rumen sapi bali dan rayap. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Sesetan serta Laboratorium Nutrisi dan Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas Udayana. Penelitian ini dilakukan dari bulan Juni hingga September 2019. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari enam perlakuan yaitu biosuplemen tanpa biokatalis bakteri lignoselulolitik (BS0), biosuplemen yang menggunakan biokatalis Bacillus substilis BR4LG (BS1), biosuplemen yang menggunakan biokatalis Bacillus substilis BR2CL (BS2), biosuplemen yang menggunakan biokatalis Aneurinibacillus sp. BT4LS (BS3), biosuplemen yang menggunakan biokatalis Bacillus sp. BT3CL (BS4), dan biosuplemen yang menggunakan biokatalis Bacillus sp. BT8XY (BS5). Masing-masing perlakuan memiliki tiga ulangan. Variabel yang diamati yaitu bahan kering (%), bahan organik (%), protein kasar (%), serat kasar (%), lemak kasar (%), dan abu (%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan BS0 secara kuantitatif memiliki persentase bahan organik tertinggi (P>0,05) sebesar 94,51% dan dengan kandungan serat kasar tertinggi (P<0,05) sebesar 5,71%. Perlakuan BS2 secara kuantitatif menghasilkan persentase abu tertinggi (P>0,05) sebesar 6,13% dan dengan persentase serat kasar terendah (P<0,05) sebesar 3,06%. Perlakuan BS4 secara kuantitatif menghasilkan persentase bahan kering tertinggi (P>0,05) sebesar 96,65% dan menghasilkan persentase protein kasar dan lemak kasar tertinggi (P<0,05) masing-masing sebesar 19,25% dan 9,26%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan biokatalis bakteri lignoselulolitik dapat meningkatkan kandungan nutrien dari biosuplemen. Biokatalis bakteri terbaik dalam penelitian ini adalah Bacillus sp. BT3CL (BS4) menghasilkan kandungan protein kasar dan lemak kasar tertinggi dan Bacillus substilis BR2CL (BS2) menghasilkan kandungan serat kasar terendah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

tropika

Publisher

Subject

Veterinary

Description

Jurnal Peternakan Tropika (JPT) was published by the Faculty of Animal Husbandry, Udayana University. Jurnal Peternakan Tropika (JPT) is published regularly, three times a year, in January-April, May-August, and September - December. Jurnal Peternakan Tropika (JPT) summarizes various manuscripts in ...