JURNAL FISIKA PAPUA
Vol. 3 No. 1 (2024): Jurnal Fisika Papua

Pendugaan Lapisan Akuifer Menggunakan Metode Geolistrik Tahanan Jenis Konfigurasi Schlumberger Secara Vertikal di Perumahan BTN Wamena, Kabupaten Jayawijaya

Mantiri, Steven Y. Y. (Unknown)
Bungkang, Yusuf (Unknown)
Wenda, Christina Aprilia (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Feb 2024

Abstract

Penelitian tentang pendugaan akuifer air tanah dilakukan di perumahan BTN Wamena, Kabupaten Jayawijaya. Penelitian ini bertujuan untuk menduga letak dan kedalaman lapisan akuifer. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei lapangan. Survei lapangan menggunakan survei metode geolistrik tahanan jenis dengan konfigurasi Schlumberger secara vertikal (sounding). Penelitian ini menggunakan alat geolistrik IRES T300f. Nilai resistivitas dihitung berdasarkan nilai beda potensial dan kuat arus listrik yang tercatat pada alat geolistrik. Data hasil pengukuran diolah dengan menggunakan perangkat lunak IP2WIN untuk menentukan letak dan kedalaman lapisan akuifer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lapisan akuifer ditemukan pada 3 (tiga) titik pengukuran. Pada titik 1, lapisan akuifer terdapat pada lapisan 7 dan 9. Lapisan 7 memiliki nilai resistivitas 6,288 Ωm dengan kedalaman 16 m – 29,37 m tergolong lapisan akuifer bebas. Lapisan 9 memiliki nilai resistivitas 3,903 Ωm dengan kedalaman 63,35 m – 118,7 m tergolong lapisan akuifer tertekan. Pada titik 2, lapisan akuifer terdapat pada lapisan 4, 8 dan 10. Lapisan 4 memiliki nilai resistivitas 4,825 Ωm dengan kedalaman 7,614 – 8,909 m tergolong akuifer bebas. Lapisan 8 memiliki nilai resistivitas 5,079 Ωm dengan kedalaman 20,53 m – 39,11 m tergolong lapisan akuifer tertekan. Lapisan 10 memiliki nilai resistivitas 7,91 Ωm dengan kedalaman 84,82 m – 188 m tergolong lapisan akuifer tertekan. Pada titik 3, lapisan akuifer terdapat pada lapisan 8, yang memiliki nilai resistivitas 5,267 Ωm dengan kedalaman 28,46 m – 59,45 m tergolong akuifer tertekan. Air tanah yang terkandung dalam lapisan-lapisan akuifer pada setiap titik pengukuruan cenderung keruh karena lebih banyak mengandung lempung sebagai lapisan pelindung atau kedap air.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

visika

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Electrical & Electronics Engineering Energy Physics

Description

URNAL FISIKA PAPUA diterbitkan oleh Universitas Cenderawasih dibawah pengelolaan Jurusan Fisika FMIPA Universitas Cenderawasih. Jurnal ini terbit dua kali setahun (Februari dan Agustus) dengan tujuan sebagai media komunikasi ilmiah bidang fisika dan penerapannya yang diangkat dari hasil penelitian ...