Dalam melaksanakan program kerja Kuliah Kerja Tematik di Desa Wonoharjo yaitu membuat rencana jalan untuk meningkatkan infrastruktur di desa. Plang jalan merupakan bagian yang sangat penting dalam menunjang infrastruktur desa terutama untuk desa yang sering dikunjungi wisatawan seperti Desa Wonoharjo yang ada di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Selain mempermudah wisatawan dalam mengakses jalan, penunjuk arah ini juga berguna untuk masyarakat sekitar mengetahui titik lokasi tertentu dalam menemukan alamat. Metode yang digunakan adalah metode konsultasi, yaitu metode yang digunakan untuk menyelesaikan permasalahan mitra secara langsung melalui kerja sama antara masyarakat dan Perguruan Tinggi.Hasil dari program kerja yang dilakukan yaitu terealisasinya jalan yang sudah diberi plang dan beberapa batas RT/RW yang sudah jelas sehingga masyarakat Desa Wonoharjo maupun masyarakat luar Wonoharjo yang datang datang tidak mengalami kesulitan lagi dalam mencari alamat. Untuk pemasangannya dilakukan di 10 titik wilayah yang ada di Dusun Kedungrejo, terdiri dari 1 nama jalan, 7 nama gang, dan 2 batas wilayah RT/RW. Tahapan yang dilakukan dalam menjalankan program kerja ini meliputi survei lokasi, penentuan lokasi, pembuatan plang jalan, pemasangan plang jalan.
Copyrights © 2024