Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara penggunaan videografi dalam penyampaian informasi kepada publik yang dianggap sebagai alat komunikasi alternatif. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini adalah videografi menjadi alat penyampai informasi yang sangat efektif dan alternatif bagi pubik. Videografi merupakan seni dan teknik menangkap, merekam dan memproduksi video untuk berbagai tujuan seperti hiburan, berita informasi, dokumentasi atau promosi. Strategi yang digunakan dalam pembuatan video untuk penyampaian informasi dengan cara menetapkan tujuan yang jelas artinya menentukan jenis video yang akan dibuat, memahami karakteristik audiens seperti usia,minat,latar belakang untuk menyesuaikan pesan dari isi video yang dibuat, membuat cerita atau isi dari video yang menarik dengan memperhatikan kualitas suara dan gambar yang baik serta penggunaan durasi waktu yang singkat, padat dan jelas mengenai informasi yang disampaikan.
Copyrights © 2024