Sosio e-kons
Vol 15, No 3 (2023): Sosio e-Kons

Analisis Kecepatan Perputaran Uang di Indonesia

Erma, Nada (Universitas Negeri Padang)
Satrianto, Alpon (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh investasi, defisit anggaran dan keterbukaan ekonomi terhadap kecepatan perputaran uang di Indonesia. Penelitian ini menggunakan data time series dari tahun 1992-2021, dengan metode Ordinary Least Square (OLS). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa investasi dan defisit anggaran berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap kecepatan perputaran uang di Indonesia. Namun keterbukaan ekonomi berpengaruh negatif signifikan terhadap kecepatan perputaran uang di Indonesia. Perlu ditambahkan untuk periode tahun penelitian agar dapat menghasilkan hasil yang baik. Peneliti selanjutnya diharapkan untuk menambahkan variabel independen lain seperti inflasi, nilai tukar dan suku bunga dalam mempengaruhi variabel dependen kecepatan perputaran uang.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sosio_ekons

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Sosio e-kons memuat berbagai artikel ilmiah meliputi Ilmu Sosial, Ekonomi, Sejarah dan Bimbingan Konseling. Semoga jurnal ilmiah ini memberikan kontribusi dalam diseminasi keilmuan Ilmu Sosial, Ekonomi, Sejarah dan Bimbingan dan Konseling sehingga memberikan manfaat teoritis bagi ilmuan dan manfaat ...