Golden Childhood Education Journal (GCEJ)
Vol 5 No 1 (2024): Vol. 5 No. 1 Tahun 2024

EFEKTIFITAS PENDIDIKAN HOLISTIK BERBASIS KARAKTER UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI PENDIDIK, PESERTA DIDIK DAN PRESTASI RA Al FALAH TUBAN

Apriliyana, Firdausi Nuzula (Unknown)
Sri Indahyani (Unknown)
Siti Marliah (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Kondisi di dunia Pendidikan Anak Usia Dini pada jenjang Raudhatul Athfal pasca pandemi sekarang ini menghadapi realita dimana kualitas pengasuhan yang masih rendah, kualitas RA yang rendah, kualitas Pendidik RA yang rendah, peserta didik masih banyak di berikan stimulasi kognitif berbasis (LK) lembar kerja tanpa melihat kebutuhan dasar anak.Pendidikan Holistik Berbasis Karakter hadir sebagai program yang membangun seluruh potensi manusia, baik potensi emosi, akademik, sosial budaya, fisik, kreatif dan spiritual yang mampu mendorong siswa menjadi lifelong learner dan terintergrasi dengan kehidupan yang nyata sehingga mampu meningkatkan kompetensi pendidik, peserta didik dan prestasi sekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan deskriptif. Penelitian dilakukan di RA Al-Falah. Berdasarkan temuan tentang peningkatan kompetensi pendidik, peserta didik dan prestasi sekolah melalui Pendidikan Holistik Berbasis Karakter, maka di berikan saran kepada sekolah lain untuk menerapkannya sesuai dengan kondisi dan kebutuhan sekolah

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

GCEJ

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Pendidikan Anak Usia Dini Pembelajaran Anak Usia Dini Parenting untuk Pendidikan Anak Usia Dini Perkembangan Anak Permasalahan Anak Usia Dini Lembaga Pengelola Pendidikan Anak Usia Dini Asesmen Perkembangan Anak Usia Dini Psikologi Perkembangan Anak Pemberdayaan Anak Strategi Pembelajaran Pendidikan ...