Mitra PGMI: Jurnal Kependidikan MI
Vol. 6 No. 2 (2020): Mitra PGMI: Jurnal Kependidikan MI

Penerapan Pembelajaran Siklus Belajar (Learning Cycle 5e) terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Kelas VI SDN 007 Kotabaru Kecamatan Keritang

Liana, Dina (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar biologi siswa kelas VI SDN 007 Kotabaru Tahun Ajaran 2017/2018 dengan menggunakan model pembelajaran Learning Cycle 5 E. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 22 November 2017 sampai 02 Januari 2018. Subjek penelitian adalah siswa kelas VI SDN 007 Kotabaru yang berjumlah 20 orang siswa, terdiri dari 10 orang siswa laki-laki dan 10 orang siswa perempuan. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Pengolahan data menggunakan tes hasil belajar. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif yang bertujuan untuk memperoleh gambaran hasil belajar siswa dengan menggunakan Learning Cycle 5 E. Analisis deskriptif tentang hasil belajar siswa yang dilakukan sebanyak 2 siklus terdiri atas 6 kali pertemuan tatap muka dan 2 kali pertemuan digunakan untuk ujian blok. Diperoleh data ketuntasan klasikal siswa sebelum PTK adalah 70%, dan mengalami peningkatan sebesar 25% menjadi 95 % pada siklus I dan pada siklus II kembali mengalami peningkatan sebesar 5% menjadi 100%. Ketuntasan nilai KI sebelum PTK 70 %, pada siklus I meningkat sebesar 25% menjadi 95%, dan pada siklus II mengalami peningkatan sebesar 5% menjadi 100%. Dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran Learning Cycle dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas VI SDN 007 Kotabaru.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

mitra-pgmi

Publisher

Subject

Education

Description

Mitra PGMI adalah jurnal tentang Pendidikan MI, yang memuat gagasan konseptual, review buku, hasil penelitian, dan studi naskah kependidikan. Adapun yang menjadi Focus dan Scope kajian Jurnal Mitra PGMI adalah: 1. Pembelajaran MI/SD 2. Penelitian Tidakan Kelas MI/SD 3. Media Pembelajaran berbasis ...