Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan algoritma Naïve Bayes sebagai metode prediksi kelulusan mahasiswa Rekayasa Perangkat Lunak Politeknik Negeri Bengkalis. Naïve Bayes digunakan untuk mengelompokkan data mahasiswa berdasarkan atribut-atribut tertentu guna memprediksi kemungkinan kelulusan. Dataset yang digunakan adalah data alumni mahasiswa rekayasa perangkat lunak tahun 2020 – 2023 meliputi IPS, IPK, SKS, organisasi, kompetisi skill programming, keaktifan di kelas dan tahun kelulusan mahasiswa tersebut. Hasil prediksi kelulusan dari algoritma Naïve Bayes dengan perolehan hasil precision sebesar 92,31%, recall 80% dan akurasi sebesar 76,47% untuk perbandingan data latih dan data uji sebesar (90% dan 10%) sehingga didapatkan 146 data latih, 17 data uji. Sedangkan jika perbandingan data latih dan data uji sebesar (80% dan 20%) maka didapatkan data latih = 130 dan data uji = 32, hasil akurasi 84,38%, presisi = 96.3%, recall = 87%. Hasil yang diharapkan dapat memberikan informasi dan masukan bagi pihak perguruan tinggi dalam membuat kebijakan kedepannya.
Copyrights © 2024