Bandung Conference Series: Psychology Science
Vol. 4 No. 1 (2024): Bandung Conference Series: Psychology Science

Pengaruh Kesabaran terhadap Self Determination pada Pengguna NAPZA di Pondok Inabah

Andri Maulana (Unknown)
Umar Yusuf Supriatna (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2024

Abstract

Abstract. The widespread use of drugs that are not appropriate for their intended use among society has encouraged the government to solve this problem, one of which is by requiring drug users to undergo rehabilitation. Inabah is a place for inpatient rehabilitation using an Islamic approach. However, in practice there have been several cases of foster children who were undergoing rehabilitation running away, this shows poor motivation to participate in the rehabilitation process. The aim of this research is to test the effect of patience on self-determination in drug users at Pondok Inabah. This research design uses non-experimental causality with a quantitative approach with a total of 41 respondents. This research uses a population study, namely drug users who take part in rehabilitation at the Inabah cottage. Using a patience measuring tool compiled by Yusuf and a self-determination scale from Sheldon and Deci which has been adapted by Muttaqin. The data analysis technique used is multiple linear regression technique. The research results show that the R-square is .096, which means that patience only has an influence on self-determination of 9.6%. Abstrak. Maraknya penggunaan NAPZA yang tidak sesuai peruntukan dikalangan masyarakat mendorong pemerintah untuk menyelesaikan permasalahan ini, salah satunya dengan mewajibkan pengguna NAPZA untuk mengikuti rehabilitasi. Inabah menjadi tempat rehabilitasi rawat inap dengan menggunakan pendekatan islam. Namun pada pelaksanannya terdapat beberapa kasus anak bina yang sedang rehabilitasi melarikan diri, hal ini menunjukan motivasi yang buruk untuk mengikuti proses rehabilitasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kesabaran terhadap self determination pada pengguna NAPZA di pondok Inabah. Rancangan penelitian ini menggunakan kausalitas non-eksperimen dengan pendekatan kuantitatif dengan jumlah responden sebanyak 41 orang. Penelitian ini menggunakan studi populasi yaitu pengguna NAPZA yang mengikuti rehabilitasi di pondok Inabah. Menggunakan alat ukur kesabaran yang disusun oleh Yusuf dan self determination scale dari Sheldon dan Deci yang telah diadaptasi oleh Muttaqin. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa perolehan R-square .096 yang artinya kesabaran hanya memiliki pengaruh terhadap self determination sebesar 9,6%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

BCSPS

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

Bandung Conference Series: Psychology Science (BCSPS) menerbitkan artikel penelitian akademik tentang kajian teoritis dan terapan serta berfokus pada Psikologi dengan ruang lingkup sbb: Broken Home, Budaya Organisasi, Celebrity Worship, Delinkuensi, Dewasa Awal, Disiplin Kerja, Dukungan Sosial, ...