Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Vol 10 No 13 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 

Peran Strategis Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Semarang dalam Penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik

Voll, Renita Rachel Elizabeth (Unknown)
Azam, Muhammad Adzkiya (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jul 2024

Abstract

Transformasi administrasi publik menjadi krusial dalam menghadapi tuntutan perkembangan teknologi informasi. Artikel ini mengkaji peran strategis Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Semarang dalam implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik sebagai perpanjangan konsep e-government. Melalui pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian ini mencermati langkah-langkah konkret yang diambil oleh Dinas Komunikasi dan Informatika dalam mengadopsi teknologi untuk merestrukturasi proses kerja, memberikan efisiensi birokrasi, dan mempromosikan keterlibatan aktif masyarakat. Implikasi temuan ini memberikan wawasan bagaimana Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik bukan hanya menjadi solusi teknologi informasi dan komunikasi, tetapi juga sebagai katalisator untuk transformasi fundamental agar administrasi publik dapat diimplementasikan dengan efisien dan adaptif. Hasil dari temuan ini adalah perlunya sosialisasi yang masif untuk masyarakat untuk penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik agar bisa berjalan dengan maksimal.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIWP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, ...