Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, menganalisis dan memberikan gambaran mengenai pengaruh Return On Assets, Return On Equity dan Net Profit Margin terhadap Nilai Perusahaan pada perusahaan subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI periode 2017 – 2022. Metode penelitian yang digunakan bersifat deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive-sampling, terdapat 12 dari total 30 populasi dengan jumlah data 72 data. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari situs resmi Bursa Efek Indonesia dan situs resmi perusahaan. Analisis dilakukan dengan menggunakan analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis linier berganda dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel Return On Asset (ROA) dan Return On Equity (ROE) berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan (PBV). Sedangkan Net Profit Margin (NPM) tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan (PBV). Selain itu secara simultan Return On Asset (ROA), Return On Equity (ROE) Net Profit Margin (NPM) berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan (PBV)
Copyrights © 2024