Jardiknas - Jurnal Pendidikan dan Sosial
Vol 4 No 1 (2023): Volume 4 Number 1 2023

UPAYA MENINGKATKAN DISIPLIN GURU DALAM KEHADIRAN MENGAJAR DI KELAS MELALUI PEMBINAAN BERKELANJUTAN DI SMP NEGERI 13 PONTIANAK

Dra. Hj. Harpiani, M.Pd.I (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2024

Abstract

Kepemimpinan pembelajaran kepala sekolah merupakan salah satu faktor yang dapat mendorong sekolah untuk dapat mewujudkan visi, misi, tujuan, dan sasaran sekolahnya melalui program-program yang dilaksanakan secara terencana dan bertahap. Kepala sekolah sebagai manajer, dituntut menjaga kedisiplinan guru dalam melaksanakan tugas untuk meningkatkan mutu pendidikan guna merespon cepatnya perubahan yang terjadi. Penelitian tindakan sekolah ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin guru SMP Negeri 13 Pontianak dalam melaksanakan tugas di sekolah melalui Pembinaan Berkelanjutan. Tingkat Disiplin Mengajar (TDM) berbanding lurus dengan jumlah Hari Belajar Efektif (HBE) dan berbanding terbalik dengan jumlah Frekuensi Ketidak hadiran Mengajar (FKM). Semakin banyak HBE maka semakin tinggi TDM, dan semakin besar FKM maka semakin kecil TDM nya. TDM pada siklus pertama sebesar 40% dan siklus kedua sebesar 60% sehingga TDM guru naik sebesar 20% dari jumlah guru yang diberikan pembinaan berkelanjutana.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Jardiknas

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

JARDIKNAS merupakan jurnal perdana yang diterbitkan oleh Yudha English Gallery, Dikelola secara sukarela dan masih bersifat paruh waktu oleh Dewan Redaksi dari PGRI, Mata Garuda LPDP Kalbar dan beberapa akademisi lainnya. Sistem review masih menggunakan editorial review. Semua catatan review ...