Kegiatan bermain adalah kegiatan anak-anak yang dilakukan sepanjang hari karena bagi anak bermain adalah hidup dan hidup adalah permainan. Anak usia dini tidak membedakan antara bermain, belajar, dan bekerja. Anak-anak sangat menikmati permainan dan selalu melakukannya di manapun mereka memiliki kesempatan. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan data atau informasi sebagai salah satu acuan teoretis kepada berbagai pihak yang berkompeten dalam penelitian pengenalan huruf anak usia dini. Metode bermain yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan media pasir dan plastisin. Pasir merupakan butiran kecil yang mudah dibentuk dan menyenangkan bagi anak-anak. Plastisin merupakan adonan mainan yang terbuat dari tepung sehingga menjadi benda yang lunak hingga dapat diremas-remas, ditarik-tarik, ditekan-tekan, dan bisa dibentuk sesuai dengan imajinasi anak. Kegiatan dengan menggunakan media bermain dapat memenuhi seluruh aspek perkembangan anak.
Copyrights © 2024