Journal Physical Therapy UNISA
Vol. 3 No. 2 (2023): November

Hubungan Score Agility dan Flexibility Ankle terhadap resiko cedera pergelangan kaki pada sekolah sepak bola laki-laki kategori kanak-kanak

Sari, Dewi Yulia (Unknown)
Ratna Ningrum, Tyas Sari (Unknown)
Jamil, Shofhal (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2023

Abstract

Latar Belakang: Cedera olahraga merupakan cedera yang dapat terjadi pada waktu latihan maupun pertandingan. Salah satu cedera yang dialami adalah cedera pergelangan kaki. Untuk mengurangi cedera harus memahami resiko terjadinya cedera pergelangan kaki. Faktor yang menyebabkan diantaranya adalah score agility dan flexibility ankle. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan score agility dan flexibility ankle terhadap resiko cedera pergelangan kaki pada sekolah sepak bola laki-laki kategori kanak-kanak. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang bersifat observasional analitik yang menjelaskan adanya hubungan antara variabel melalui pengujian hipotesa. Pendekatan waktu yang digunakan dalam penelitian ini adalah cross sectional. Sampel yang digunakan ialah siswa sekolah sepak bola laki-laki kategori kanak-kanak sebanyak 47 orang dengan teknik accidental sampling.. Hasil: Hasil uji statistik menggunakan uji spearman rank diperoleh hubungan untuk score agility terhadap resiko cedera pergelangan kaki dengan nilai koefisien korelasi sebesar <.0.001   dan pada flexibility ankle terhadap resiko cedera pergelangan kaki dengan nilai koefisien korelasi sebesar <.0.001. Karena nilai koefisien korelasi <0.050 maka terdapat hubungan antara score agility dan flexibility ankle terhadap resiko cedera pergelangan kaki pada sekolah sepak bola laki-laki kategori kanak-kanak. Kesimpulan: Ada hubungan score agility dan flexibility ankle terhadap resiko cedera pergelangan kaki pada sekolah sepak bola laki-laki kategori kanak-kanak. Saran : Peneliti berharap peneliti selanjutnya dapat mencari informasi dan faktor-faktor lain mengenai resiko cedera pergelangan kaki yang lain.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JITU

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Journal of Physical Therapy UNISA publishes scientific articles as a tool for fellow academics and professional practitioners in exploring and developing knowledge, skills, and attitudes in various efforts to provide services in the broader health sector build uponscientific data and evidence based. ...