Jurnal Manajemen Widya Amerta
Vol 11, No 1 (2024)

ANALISIS KELAYAKAN INVESTASI PENGGEMUKAN SAPI BALI (STUDI :KELOMPOK TANI-TERNAK KARYA LESTARI, DESA PENGLATAN, KECAMATAN BULELENG, KABUPATEN BULELENG)

Arnawa, Gede (Unknown)
Arta Jiwa, IDN (Unknown)
Suardana, Gede (Unknown)
Madiarsa, I Made (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa penggemukan sapi Bali (studi : pada Kelompok Tani-Ternak Karya Lestari Desa Penglatan Kecamatan Buleleng Kabupaten Buleleng). Dimana lokasi dalam penelitian ini dilakukan pada kelompok Tani-Ternak Sapi Bali yang berada di Dusun Dauh Tukad Desa Penglatan Kecamatan Buleleng Kabupaten Buleleng.Penelitian telah dilaksanakan pada bulan April 2023 sampai dengan Desember 2023. Metode yangdigunakan adalah metode survei untuk mengumpulkan data primer dari respoden dan data sekunderdiperoleh dari dinas terkait. Pengambilan sampel responden penelitian ditentukan secara purposivesampling sebanyak 37 responden peternak penggemukan Sapi Bali yang tergabung dalam KTT Karya Lestari Desa Penglatan Kecamatan Buleleng Kabupaten Buleleng. Analisis kelayakan finansialmenggunakan kriteria yaitu Benefit Cost Ratio (BCR), Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR),Pay Back Period of Credit (PPC), lalu dilanjutkan Break Even Point (BEP).Kesimpulan dari penelitian inidiperoleh bahwa nilai investasi selama 5 tahun dengan discount factor 12%; usaha penggemukan Sapi Balilayak untuk diusahakan dengan hasil analisis kriteria kelayakan menunjukkan bahwa nilai BCR sebesar1,59; NPV sebesar Rp 16.558.385,94; nilai IRR sebesar 29,01%; nilai PPC selama 1,25 tahun serta BEP penjualan sapi Rp. 13.291.782,88 dan BEP berdasarkan unit ternak sebesar 1 ekor.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

WA

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Fakultas Ekonomi "Widya Amerta" (p-ISSN: 2406-7792; e-ISSN: 2623-2367) is aimed at the scientific community and practitioners in the field of management, business and industry, universities, and research institutions related to management. JFE "Widya Amerta" contains research results and ...