Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya sedang meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya ketaatan administrasi kependudukan di tengah volume penduduk yang besar dan mobilitas tinggi. Dinas Kependudukan dan pencatatan sipil Kota Surabaya memperkuat efisiensi layanan dengan teknologi informasi dan komunikasi, serta meluncurkan inovasi seperti program kalimasada. Program ini menyediakan layanan online melalui website “Klampid New Generation” untuk mempermudah akses dan pengurusan administrasi kependudukan. Untuk meningkatkan efektivitas kalimasada, Dinas ini berkolaborasi dengan program Magang dan Studi Independen Bersertifikat Kampus Merdeka, merekrut mahasiswa posisi Pendamping Layanan Administrasi Kependudukan. Tujuan pengabdian masyrakat yang dilakukan oleh penulis yakni membantu dalam mengelola layanan, baik melalui website maupun secara langsung di kantor pelayanan, dengan goals mengoptimalkan program kalimasada. Dalam pengabdian ini, penulis berhasil menyelesaikan pengumpulan data Kalimasada RW 01 di Kelurahan Rungkut Menanggal, Kecamatan Gunung Anyar dan memberikan pemahaman kepada warga mengenai administrasi kependudukan.
Copyrights © 2024