Al Basirah
Vol. 3 No. 2 (2023): Al Basirah

PENDAMPINGAN PEMBELAJARAN TAHSIN AL-QURAN BAGI PELAKU UMKM DI MASJID LU’LUAH DUSUN KLEMUT

Rahmadieni, Risky Yuniar (Unknown)
Dhendi Bagus Prasetyo (Unknown)
Ruslina Dwi Wahyuni (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2023

Abstract

Al-Quran merupakan sumber pedoman hidup bagi umat muslim sebagai petunjuk ajaran agama Islam. Membaca Al-Quran sendiri harus didasari lafadz yang benar sesuai kaidah hukum tajwid. Pembelajaran tahsin disertai tartil sangat penting untuk membenarkan dan memperindah sebuah bacaan dalam Al-Quran. Dusun Klemut adalah salah satu dusun yang ada di Desa Bulusulur yang notabenya masyarakat sebagai pelaku UMKM. Kesulitan dihadapi mereka, banyak yang belum dapat membaca AL-Quran dengan baik sesuai kaidah tajwid. Diharapkan, selain berkegiatan berdagang, peserta UMKM bisa mengisi waktu luang untuk mendapatkan pembelajaran tahsin Al-Qur’an. Kegiatan ini bertujuan pelaku UMKM bukan hanya sekedar berdagang saja tetapi dapat menghiasi kehidupan dengan mengingat Allah SWT dan tentunya bisa berdampak baik bagi perdagangan mereka menjadi berkah. Metode ini menggunakan pendekatan PAR (Partisipatory Action Research) diawali survey dan pelaksanaannya diikuti oleh 10 peserta di Masjid Lu’luah. Materi yang disampaikan dari berbagai metode bacaan hukum tajwid, makhorijul huruf, dan tartil. Hasil kegiatan yang diperoleh adalah para pelaku UMKM belum sepenuhnya maksimal terhadap materi pembelajaran tahsin. Diantaranya belum paham tentang perbedaan hukum bacaan Idhgom, Mim Sukun, dan Mad. Sedangkan yang sudah banyak dipahami hukum bacaan Nun Sukun, Qolqolah, Nun Tasydid dan Mim Tasydid.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

albasirah

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Al Basirah adalah jurnal akademik yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STAIMAS Wonogiri. Jurnal Al Basirah bertujuan untuk menerbitkan artikel di pengabdian masyarakat, tidak terbatas pada hasil penelitian, tetapi studi ilmiah dan kasus-kasus lapangan. Jurnal Al ...