Historia: Jurnal Pendidik dan Peneliti Sejarah
Vol 7, No 1 (2024): Kritik Sosial dalam Sejarah dan Pembelajaran Sejarah

Jawasentris dalam Wacana Buku Teks Sejarah Indonesia

Gemilang, Gian Fajar (Unknown)
Darmawan, Wawan (Unknown)
Winarti, Murdiyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 May 2024

Abstract

Sukarnya penyampaian materi buku teks Sejarah Indonesia yang menggambarkan Indonesia secara komprehensif memiliki kecenderungan berpusat pada Jawa memberi kesan penekanan peristiwa Jawa yang lebih banyak muncul dalam buku teks. Dari fenomena tersebut penelitian ini kemudian berfokus pada deskripsi jawasentris dalam buku teks Sejarah Indonesia terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan menggunakan jenis penelitian analisis isi kritis metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menemukan bahwa jawasentris muncul pada penempatan peristiwa Jawa yang lebih banyak dan menempatkan catatan peristiwa sejarah wilayah lain sebagai pelengkap narasi. Analisis yang dilakukan dalam penelitian ini mencakup elemen topik, skema, makna hingga penekanan penulis pada wacana buku teks. Walau demikian dominasi Jawa dalam wacana tidak dapat disebutkan jawasentris karena hampir keseluruhan wacana buku teks telah berupaya mencantumkan wilayah luar Jawa namun dengan deskripsi yang tidak sedetail peristiwa Jawa. Penelitian ini juga memberikan gambaran bahwa peristiwa Jawa memiliki pembahasan lebih luas dibandingkan dengan peristiwa luar Jawa yang dideskripsikan dengan cakupan yang terbatas.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

historia

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

Focus and Scope 1. Learning History at school 2. Learning History in college 3. History education curriculum 4. Historical material (local, national, and world history) 5. History of education 6. Historical material in social ...