Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial
Vol. 10 No. 3 (2023): Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial

EFEKTIVITAS KONSELING KELOMPOK MENGGUNAKAN TEKNIK WANT DOING EVALUATION PLANNING (WDEP) DALAM MENINGKATKAN SELF-CONTROL SISWA DI MTS NEGERI 2 PONTIANAK

Wahyuni, Synta (Unknown)
Yuline, Yuline (Unknown)
Halida, Halida (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji keefektifan konseling kelompok menggunakan teknik Want Doing Evaluation Planning (WDEP) dalam meningkatkan self-control peserta didik kelas VIII di MTs Negeri 2 Pontianak. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif-eksperimen dengan bentuk Pre-Eksperimental Design dengan rancangan Pre-test–Post-test One Group Design. Sampel dalam penelitian ini ialah 6 siswa yang memiliki self-control rendah berdasarkan hasil skor sebaran angket di kelas populasi dengan jumlah 74 siswa. Penentuan sampel menggunakan teknik Non-Probability Sampling dengan jenis Purposive Sampling. Berdasarkan perhitungan, ditemukan rata-rata tingkat self-control siswa sebelum diberikan perlakuan (Pre-test) ialah 79 dan setelah diberikan perlakuan (Post-test) meningkat menjadi 113. Nilai T hitung pada uji Paired Sample T-Test yakni -8.328 dengan nilai Sig. (2 Tailed) 0.00 < 0.05 yang berarti Ha diterima dan Ho ditolak. Jadi, dapat disimpulkan konseling kelompok menggunakan teknik Want Doing Evaluation Planning (WDEP) efektif dalam meningkatkan self-control siswa kelas VIII di MTs Negeri 2 Pontianak.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sosial

Publisher

Subject

Arts Humanities Social Sciences

Description

Jurnal ini berisi tentang kajian-kajian hasil pemikiran ataupun hasil penelitian Pendidikan ...