Al-Madrasah: Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah
Al-Madrasah Vol. 8, No. 1 (Januari 2024)

Implementasi Metode Imla’ dalam Pembelajaran Bahasa Arab Menyambung Huruf di Sekolah Dasar Islam Bekasi

Laela, Dafa Febra (Unknown)
Basuki, Danang Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jan 2024

Abstract

Keterampilan menulis bahasa Arab dapat diterapkan sejak dini, sebab dapat dengan mudah untuk membentuk keterampilan siswa. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui metode imla’ dalam pembelajaran bahasa Arab menyambung huruf, kendala-kendala, dan respon siswa dalam penggunaan metode imla’ pada salah satu SD di Bekasi. Peneliti menggunakan pendekatan kualitatif yang datanya didapatkan secara langsung di lapangan berdasarkan fakta yang ada. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Peneliti melakukan observasi dan wawancara pada guru pengampu bahasa Arab dan siswa kelas satu. Penerapan metode imla’ pada pembelajaran bahasa Arab menyambung huruf cukup baik diterapkan untuk siswa kelas satu untuk melatih fokus siswa dan konsentrasi siswa. Kendala yang biasanya terjadi yaitu siswa lamban dalam menyiapkan alat tulis dan siswa masih suka lupa dan tertukar huruf hijaiyah yang mirip dan keliru dengan huruf yang disambung atau yang tidak disambung. Kemudian, respon siswa sangat antusias dan senang apabila guru menggunakan metode imla’ dan merasa lebih paham menggunakan metode imla’.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

al-madrasah

Publisher

Subject

Education

Description

Al-Madrasah merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Sekolah Tinggi Ilmu Al Quran Amuntai Kalimantan Selatan yang terbit berkala setiap 6 (enam) bulan sekali dengan scope dan issue yang diangkat terkait dengan pendidikan di tingkat madrasah ibtidaiyah ...