Kematian ibu diartikan sebagai kematian seorang wanita pada saat hamil, melahirkan, dan masa nifas. Kematian ibu dapat disebabkan oleh berbagai penyakit atau komplikasi selama periode tersebut. Berdasarkan data dari Maternal Perinatal Death Notification (MPDN), sistem pencatatan kematian ibu Kementerian Kesehatan, jumlah kematian ibu pada tahun 2022 mencapai 4.005 dan di tahun 2023 meningkat menjadi 4.129. Perdarahan merupakan salah satu penyebab kematian ibu akibat dari kurangnya konsentrasi hemoglobin selama masa kehamilan (Lubis et.al., 2017). Dalam rangka penanggulangan anemia, pemerintah telah membuat program pemberian tablet Fe minimal 90 tablet selama kehamilan.Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis tingkat kepatuhan ibu hamil trimester III dalam mengkonsumsi tablet Fe. Metode penelitian korelasi dengan pendekatan cross- sectional. Sampel penelitian sebanyak 45 ibu hamil trimester III. Hasil penelitian didapatkan karakteristik ibu hamil trimester III sebagian besar berumur 20-35 tahun (67%), sebagian besar berpendidikan menengah (56%) dan pernah mendapatkan informasi (56%). Sebagian besar ibu berpengetahuan baik (64%), sikap menerima (67%), dukungan suami (35), patuh mengkonsumsi tablet Fe (71%). Hasil uji bivariat ibu hamil berpengetahuan baik dan patuh mengkonsumsi tablet Fe (78%) dengan nilai p-value 0,002, sikap menerima dan patuh mengkonsumsi tablet Fe (70%) dengan nilai p-value 0,000, mendapat dukungan suami dan patuh mengkonsumsi tablet Fe (77%) dengan nilai p-value 0,005.
Copyrights © 2024