Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Vol. 2 No. 8 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial

GAYA KOMUNIKASI HUMAS DINAS KOPERASI PROVINSI BANTEN DALAM MEMBENTUK CITRA POSITIF TERHADAP UMKM

Nabila Siti Rohmah (Unknown)
Nina Yuliana (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Dec 2023

Abstract

Humas memiliki peran penting dalam setiap lembaga karena humas menjadi salah satu strategi dalam membentuk citra Perusahaan atau dinas baik itu citra positif maupun citra negatif. Dalam membentuk citra suatu lembaga, humas biasanya memiliki relasi yang luas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gaya komunikasi Humas di Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Banten Dalam Membentuk Citra Positif. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Paradigma menggunakan post positivisme dengan pendekatan deskriptif-kualitatif, sedangkan metode penelitian menggunakan wawancara mendalam dan observasi partisipan untuk mendapatkan data primer. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Humas Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Banten menggunakan 2 cara dalam gaya berkomunikasi yaitu melalui media sosial dan bersosialisasi dengan memanfaatkan program-program yang ada di dinas koperasi dan UMKM Provinsi Banten. Untuk mencapai tujuan Humas Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Banten dalam membentuk citra positif maka diperlukan kerja keras, disiplin yang tinggi, kemampuan dan keahlian yang profesional dalam bidang Public Relation.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

triwikrama

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Triwikrama Journal uses a license CC-BY-SA or an equivalent license as the optimal license for the publication, distribution, use, and reuse of scholarly works. This license permits anyone to compose, repair, and make derivative creation even for commercial purposes, ...