Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Vol. 3 No. 3 (2024): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial

PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PEMBENTUKAN PANITIA PEMILIHAN KECAMATAN PEMILIHAN UMUM TAHUN 2024 DI KABUPATEN BONDOWOSO

Septian Erishka Pratama (Unknown)
Edhi Siswanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan yaitu menjelaskan tentang partisipasi masyarakat dalam pembentukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu tahun 2024 di Kabupaten Bondowoso, serta faktor penghambat dan pendukung partisipasi masyarakat dalam proses pembentukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Partisipasi aktif masyarakat dalam pemilu di Kabupaten Bondowoso, tercermin dari peningkatan statistik pelamar PPK yang tiga kali lipat lebih banyak pada tahun 2023, menunjukkan integralitasnya dalam proses demokrasi, sejalan dengan pandangan Ketua KPU dan anggota Komisioner KPU, serta pentingnya edukasi dan pemahaman hak suara masyarakat dalam menentukan arah politik dan pemimpin untuk lima tahun ke depan. Adapun faktor penghambat partisipasi masyarakat dapat dilihat dari tingkat Pendidikan pada masyarakat yang masih rendah, dan juga tingkat kesadaran masyarakat yang masih rendah. Adapun faktor pendukung partisipasi masyarakat dapat dilihat dari besaran nominal gaji yang diberikan dan juga kebutuhan masyarakat dalam mata pencaharian.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

triwikrama

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Triwikrama Journal uses a license CC-BY-SA or an equivalent license as the optimal license for the publication, distribution, use, and reuse of scholarly works. This license permits anyone to compose, repair, and make derivative creation even for commercial purposes, ...