Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Vol. 3 No. 11 (2024): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial

KEBIJAKAN LUAR NEGERI INDONESIA DALAM PEMUTUSAN HUBUNGAN KERJA SAMA REDD+ DENGAN NORWEGIA

Nayla Putri Aufa (Unknown)
Stephanie Mathea (Unknown)
Feyza Nabila Choirunnisa (Unknown)
Faqeysha Nabilla Irvi (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jun 2024

Abstract

Kekayaan alam berupa luasnya hutan hujan tropis di Indonesia menjadi tantangan tersendiri untuk kemunculan berbagai isu lingkungan hidup. Pemerintah Indonesia berkomitmen dalam mewujudkan penurunan emisi gas karbon melalui kerjasama dengan Norwegia dalam program REDD+. Norwegia sebagai negara maju menjadi pendukung upaya Indonesia dalam mengurangi emisi gas karbon dengan pemberian insentif. Dengan menggunakan metode kualitatif, penelitian ini menjelaskan bagaimana implementasi kerjasama Indonesia dan Norwegia tidak berjalan dengan baik. Teori yang digunakan sebagai landasan adalah kebijakan luar negeri, teori hijau, dan teori kerjasama. Hasil penelitian memberi gambaran bahwa pemutusan hubungan kerjasama Indonesia dan Norwegia dalam program REDD+ disebabkan oleh tidak terpenuhinya kesepakatan sebagaimana yang telah disetujui kedua belah pihak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

triwikrama

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Triwikrama Journal uses a license CC-BY-SA or an equivalent license as the optimal license for the publication, distribution, use, and reuse of scholarly works. This license permits anyone to compose, repair, and make derivative creation even for commercial purposes, ...